Breaking News

Hari Ketiga Operasi, Tim SAR Temukan Korban KM Margana Sakti di Perairan Padang Tikar



Muara Kubu, faktakriminal.com

TNI AL, Kodaeral XII – Upaya pencarian korban tenggelamnya KM Margana Sakti di Perairan Padang Tikar, Kecamatan Batu Ampar, Kabupaten Kubu Raya, memasuki hari ketiga pada Sabtu (15/11).
Pencarian yang dipusatkan di Posko SAR Gabungan Kampung Muara Kubu ini berhasil menemukan satu orang korban yang sebelumnya dilaporkan hilang atas nama Takim (34), seorang anak buah kapal (ABK) KM Margana Sakti.

Korban ditemukan dalam kondisi meninggal dunia di koordinat 0°39’37” S – 108°40’48” E. Korban kemudian dievakuasi menggunakan RIB Basarnas Kayong Utara menuju Rasau Jaya, Kabupaten Kubu Raya, untuk penanganan lebih lanjut.

Tim SAR gabungan yang terlibat dalam operasi ini terdiri dari Basarnas Kayong Utara, Posal Muara Kubu, Airud Pontianak dan Pos Airud Muara Kubu, serta KPLP Muara Kubu. Sarana RIB Basarnas Kayong Utara menjadi unsur utama dalam penyisiran dan evakuasi korban di area yang dikenal memiliki karakteristik perairan cukup menantang.

Dengan ditemukannya korban terakhir, operasi SAR dinyatakan mencapai hasil signifikan dalam upaya kemanusiaan di wilayah perairan Kalimantan Barat.

(Dispen Kodaeral XII)



Sri Sundari//tim red. 
© Copyright 2022 - faktakriminal.com