Breaking News

faktakriminal.com Melaksanakan Kegiatan Rapat Koordinasi di Kota Pontianak



Pontianak, faktakriminal.com

Faktakriminal.com melaksanakan kegiatan rapat koordinasi yang berlangsung di Kota Pontianak, Kalimantan Barat, pada Jumat, 24 Januari 2026. Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam rangka memperkuat sinergi, komunikasi, serta konsolidasi internal antar jajaran pengurus dan perwakilan daerah.
Rapat Koordinasi ini dihadiri oleh Pimpinan Redaksi (Pimred) Ayi Suherman, S.BA, dan Wakil Pimpinan Redaksi (Wkl Pimred) Wahyudi Noor, S.T. Serta Kepala Perwakilan(Kaperwil) dan Kepala Biro (Kabiro) dari berbagai wilayah. 

Salah satu peserta yang turut hadir adalah Kaperwil Kalimantan Tengah Wahyudi Noor S.T. Kabiro Kabupaten Lamandau GST Moch.Yamin, Sri Sundari sebagai Sekretaris Redaksi, Kabiro Pontianak Syarif Agus. S.H. dan Kabiro Kubu Raya Ariansyah S.Pd. yang ikut memberikan pandangan serta masukan strategis terkait penguatan peran media dalam menyajikan informasi yang akurat, berimbang, dan bertanggung jawab kepada masyarakat.

Dalam rapat yang berlangsung dengan suasana kondusif dan penuh keakraban tersebut, berbagai agenda penting dibahas, mulai dari evaluasi kinerja, perencanaan program kerja ke depan, hingga strategi peningkatan profesionalisme wartawan dan biro di daerah. Pimpinan faktakriminal.com menekankan pentingnya soliditas tim serta komitmen bersama dalam menjaga kredibilitas media di tengah dinamika informasi yang terus berkembang.

Selain itu, rapat koordinasi ini juga menjadi ajang silaturahmi antar pengurus dan kabiro dari berbagai daerah, khususnya di wilayah Kalimantan umumnya diseluruh Provinsi yang bergabung di Media Nasional faktakriminal.com ini. Diskusi yang berlangsung interaktif diharapkan dapat menghasilkan langkah-langkah kongkrit dalam memperkuat jaringan pemberitaan dan memperluas jangkauan informasi yang edukatif bagi publik.

Kegiatan rapat koordinasi faktakriminal.com tersebut ditutup dengan acara makan malam bersama yang berlangsung dalam suasana hangat dan penuh kekeluargaan. Momen ini dimanfaatkan oleh seluruh peserta untuk saling bertukar pengalaman, mempererat hubungan, serta memperkuat rasa kebersamaan sebagai satu keluarga besar faktakriminal.com.

Dengan terselenggaranya rapat koordinasi ini, diharapkan faktakriminal.com semakin solid, profesional, dan mampu terus berkontribusi positif dalam dunia jurnalistik nasional, khususnya dalam menyajikan pemberitaan yang terpercaya bagi masyarakat luas.


Tim Redaksi.
© Copyright 2022 - faktakriminal.com